RESTOCKING DI RESERVAT SUNGAI SERAYU
Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Banyumas bekerjasama dengan Balai Besar Budidaya Ikan Air Tawar (BBBIAT) Sukabumi melakukan penebaran ikan di sungai serayu tepatnya di reservat Sungai Serayu desa Tambaknegara kecamatan Rawalo pada hari Jumat (16/3/2018)
Penebaran ikan yang dihadiri oleh Plt. Bupati Banyumas, para forkopimca, perangkat desa Tambaknegara serta kelompok masyarakat pengawas (Pokmaswas) sekitar. Penebaran ikan sebanyak 310. 000 ekor yang berasal dari Dinas Perikanan Peternakan sebanyak 60 ribu ekor dan 260 ribu ekor dari BBPAT Sukabumi yang terdiri dari ikan nila dan tawes ukuran 3-5 cm.
Plt. Bupati dalam sambutannya mengatakan perikanan perairan umum memiliki peranan yang sangat penting dalam mendukung ketahanan pangan dan mata pencaharian bagi masyarakat yang hidup di sekitarnya. oleh karenanya, pelestarian dan penjagaan ekosistem pada perairan umum perlu dilaksanakan secara integrasi antara pemerintah dan masyarakat.