Lomba Masak Ikan Tingkat Kabupaten Banyumas
Bertempat di Pendopo Si Panji Kabupaten Banyumas Selasa pagi (09/05/17), Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Banyumas dan Tim Penggerak PKK Kabupaten Banyumas mengadakan kegiatan Lomba Masak Ikan dengan tema “ Melalui Lomba Masak Ikan Tingkat Kabupaten Banyumas Kita Kembangkan Budaya Makan Ikan Untuk Kesehatan dan Kecerdasan Masyarakat”.
Lomba masak ikan dibuka oleh Ir. Widarso, MM, selaku Kepala Dinas Perikanan dan Peternakan Kabupaten Banyumas, dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa tujuan dilaksanaknnya lomba masak ikan adalah 1)Untuk meningkatkan ketrampilan dan kreativitas memasak dengan bahan baku ikan; 2) Untuk meningkatkan konsumsi ikan masyarakat; 3) Sebagai sarana promotif edukatif Dinas Perikanan dan Peternakan bersama Tim Penggerak PKK Kab. Banyumas untuk mendorong para ibu mengolah ikan menjadi aneka menu masakan serta mempromosikan makan ikan pada masyarakat luas.
Kegiatan tersebut diikuti oleh 36 peserta yang terdiri dari 11 peserta Dharma Wanita Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan 25 peserta Tim Penggerak PKK Kecamatan. Adapun menu lomba yang dilombakan yaitu 1) Menu keluarga/rumah tangga/lauk; 2) Menu kudapan dan 3) Menu balita dengan bahan baku air tawar 1 jenis.
Dalam menilai menu ada 5 orang yuri masing-masing dari unsur Tim Penggerak PKK 1 orang, PHRI 1 orang, Dinas kesehatan 1 orang, SMK N 3 Purwokerto 1 orang dan SMK Mardikenya 1 0rang. Untuk kriteria penilaian adalah aspek kreativitas 25 %, aspek komposisi 15 %, cita rasa 30 %, penampilan 20% dan aspek kesesuaian harga 10%.
Sementara dalam pengarahan Ibu Hj. Erna Sulistiyawati Achmad Husein selaku Ketua Tim Penggerak PKK Kab.Banyumas menyampaikan pentingnya ikan untuk kesehatan dan gizi sejak sebelum lahir sampai tingkat lanjut usia, karena kandungan gizi ikan yang tinggi dan baik untuk kesehatan dan kecerdasan. Oleh karena itu kepada ibu-ibu peserta lomba diharapkan jangan hanya pandai memasak tetapi juga menerapkan menu ikan untuk hidangan sehari-hari di rumah sehingga akan meningkatkan konsumsi ikan di Kabupaten Banyumas.
Pemenang dari Lomba Masak Ikan dari Tim Penggerak PKK adalah Juara I wakil dari Kecamatan Kembaran, Juara II wakil dari Kecamatan Patikraja, juara III wakil dari Kecamatan Baturraden, juara harapan I wakil dari Kecamatan Purwokerto Selatan, juara harapan II adalah wakil dari Kecamatan Purwokerto Timur dana juara harapan II wakil dari Kecamatan Purwokerto Utara. Pemenang berhak mendapatakan thropy,sertifikat, uang pembinaan serta perangkat alat memasak. Sementara itu juara I dari Masak Ikan ini nantinya akan mewakili Kabupaten Banyumas dalam Lomba Masak Ikan ditingkat Provinsi Jawa Tengah.
Sementara pemenang dari Tim Dharma Wanita OPD, jura I diraih oleh Dinperindag, juara II dari Dinperkim, juara III Dinkerkop dan UMKM, juara harapan I dari DPU, juara harapan II dari Dinkannak dan juara harapan III dari DLH. Pemenang berhak mendapatakan thropy,sertifikat, uang pembinaan serta perangkat alat memasak.