BANTUAN BENIH IKAN KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN

BANTUAN BENIH IKAN KEMENTERIAN KELAUTAN DAN PERIKANAN

Kabupaten Banyumas melalui Dinas Perikanan dan Peternakan mendapatkan bantuan benih ikan dari Kementerian Kelautan dan Perikanan Direktorat Jenderal Perikanan Budidaya Balai Besar Budidaya Air Tawar Sukabumi yang diberikan kepada Pokdakan di 12 Kecamatan.

Bantuan benih ini merupakan program dari Kementerian kelautan dan Perikanan yang salah satunya untuk meningkatan produksi perikanan. Penyaluran benih ikan dilaksanakan pada hari Kamis dan sabtu (10 & 12/05/2018) di Dinas Perikanan dan Peternakan.

Benih yang diberikan sebanyak 490.000 ekor ukuran 3 cm terdiri dari, benih ikan nila 240.000 ekor, benih ikan karper/mas 200.000 ekor dan benih ikan nilem sebanyak 150.000 ekor.

Kelompok Pembudidaya ikan (Pokdakan) yang menerima yaitu :

Penerima Benih Ikan Nilem masing-masing mendapat 48.000 ekor yaitu :

  1. Soka Mina, Ds. Pasir Lor, Kec. Karanglewas
  2. Ulam Sari Makmur, Ds. Kebocoran, Kec. Kedungbanteng
  3. Toya Mas, Ds. Pernasidi, Kec. Cilongok
  4. Barokah, Ds. Kutasari, Kec. Baturraden
  5. Ngudi Makmur, Ds. Kembaran, Kec. Kembaran

Penerima Benih Ikan mas masing-masing mendapat 40.000 ekor yaitu :

  1. Mina Lestari, Ds. Danaraja, Kec. Banyumas
  2. Ulam Sari, Ds. Notog Kec. Patikraja
  3. Pemuda Derik, Ds.Kanding, Kec.Somagede
  4. Setia Mukti, Kel. Kober Kec. Purwokerto Barat
  5. Mina Dadi, Ds. Windujaya, Kec. Kedungbanteng

Penerima Benih Ikan  Nila masing-masing mendapat 25.000 ekor yaitu :

  1. Mina Gule 1 Ds. Kebarongan, Kec. Kemranjen
  2. Minasari Ds. Purwosari, Kec.Baturaden
  3. Karya Mina Rahayu I Ds. Tamansari, Kec. Karanglewas
  4. Ulam Sari Ds. Gambarsari Kec. Kebasen
  5. Mina Jaya Kelurahan Purwokerto Kidul,Kec Purwokerto Selatan
  6. Mina Tani Desa Klinting Kec. Somagede

Related Posts

Komentar